Untuk melakukan pembubuhan e-Meterai pada dokumen yang sudah Anda miliki, silakan ikuti langkah-langkah berikut.
1. Masuk ke akun Anda dan lakukan pembelian kuota e-Meterai. Cek langkah-langkah pembelian pada artikel di sini
2. Masuk ke halaman dashboard e-Meterai.skillacademy.com
3. Klik pada pilihan Upload dokumen
4. Unggah dokumen yang ingin Anda bubuhkan e-Meterai
5. Klik Tambahkan e-Meterai dan sesuaikan jumlah meterai yang diinginkan
6. Sesuaikan posisi e-Meterai pada dokumen Anda dengan klik-tahan-geser e-Meterai
7. Preview dokumen untuk memastikan ulang isi dokumen sudah sesuai
8. Jika letak dan jumlah e-Meterai sudah sesuai, klik Bubuhkan e-Meterai. Jika pembubuhan sudah dilakukan, maka penggunaan e-Meterai tidak bisa dibatalkan.
9. Pastikan sekali lagi bahwa pembubuhan e-Meterai sudah sesuai. Jika sudah yakin, klik Bubuhkan.
10. Tunggu hingga status dokumen berubah menjadi e-Meterai Berhasil Dibubuhkan, lalu simpan dokumen dengan klik Download.